Konsultasi
Resthy
Minggu, 05 Februari 2017 01:33
Assalamualaikum, saya sedang hamil, saya tidak menggunakan bpjs dan ingin menanyakan, 1. Adakah Spog perempuan?jadwalnya hari apa saja? 2. Biaya usg berapa? 3. Biaya persalinan berapa? Normal maupun sesar.. 4....
Wa`alaikumsalam warahmatullahi wabarakatuh.
Selamat pagi Ibu Resthy yang kami berbahagia.
Terima kasih atas kunjungan Ibu ke website RSU Haji Surabaya.
1. Berikut Kami sampaikan jadwal Poli Hamil dan Poli Kandungan RSU Haji Surabaya :
POLI HAMIL
- Senin = dr Retina SpOG
- Selasa = dr Ali Machmoed SpOG / dr Soekamto SpOG
- Rabu = dr Hendra SpOG
- Kamis = dr Eddy Zarkaty SpOG
- Jum`at = dr Dwinanto Ananda SpOG
POLI KANDUNGAN
- Senin = dr Dwinanto Ananada SpOG
- Selasa = dr Eddy Zarkati SpOG
- Rabu = dr Retina SpOG
- Kamis = dr Ali Machmoed SpOG / dr Soekamto SpOg
- Jum`at = dr Hendra SpOG
2. Biaya rawat inap per hari di RSU Haji Surabaya :
Kelas Non Pavilliun
- Kelas 1 sebesar Rp 209.000
- Kelas 2 sebesar Rp 183.000
- Kelas 3 sebesar Rp 78.500
Kelas Pavilliun :
- Kelas 1 sebesar Rp 772.000
- Kelas 2 sebesar Rp 506.500
- Kelas 3 sebesar Rp 397.000
- VIP sebesar Rp 1.072.000
3. Estimasi persalinan normal sebagai berikut :
- Kelas III : Rp 2,5 - 3 juta
- Kelas II : Rp 3 - 3,5 juta
- Kelas I : Rp 3,5 - 4 juta
Estimasi diatas tidak mengikat, karena bergantung pada kesulitan kasusnya.
4. Estimasi persalinan operasi cesar adalah sebagai berikut
- Kelas III : Rp 4 - 5 juta
- Kelas II : Rp 5 - 6 juta
- Kelas I : Rp 6 - 7 juta
Estimasi diatas tidak mengikat, karena bergantung pada kesulitan kasusnya, dan belum termasuk biaya sewa kamar yang tergantung kelas, obat dan visite Dokter Spesialis Kandungan.
5. Biaya pelayanan USG sebesar Rp 185.000,-
Demikian informasi singkat yang dapat Kami sampaikan, semoga kehamilan dan persalinan mendapat perlindungan dari Allah Azza wa Jalla.
Wassalamu`alaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Yulia masruroh
Jumat, 03 Februari 2017 21:07
assalamualaikum, mau brtnya, untuk periksa ke poli apakah bisa langsung menuju ke poli tnpa hrus ke puskesmas mnta rujukan ? akan tetapi d sni menggunakan bpjs bukan umum, trimakasih
Wa`alaikumsalam warahmatullahi wabarakatuh.
Selamat Pagi Ibu Yulia Masruroh yang Kami hormati.
Terima kasih atas kunjungan Ibu ke website RSU Haji Surabaya.
Sesuai Peraturan Kementerian Kesehatan tentang sistem pelayanan kesehatan BPJS, bahwa pelayanan kesehatan peserta secara berjenjang, dimulai dari Puskesmas atau Klinik Pratama. Pelayanan di rumah sakit rujukan BPJS hanya dimungkinkan apabila peserta mendapat surat rujukan dari Dokter Puskesmas atau Klinik Pratama BPJS.
Pada kasus gawat darurat, peserta dapat langsung berobat di IGD Rumah Sakit Rujukan.
Demikian informasi singkat yang dapat kami sampaikan, semoga Kami bisa menjadi pilihan rumah sakit pilihan Keluarga Ibu Yulia.
Wassalamu`alaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Chendra Kusuma Amellia
Jumat, 03 Februari 2017 16:24
Assalamualaikum, mohon maaf saya mau bertanya untuk tes Ujian Akademik dilaksanakan 1 hari tanggal 06 februari 2017 atau 2 hari tanggal 06 dan 07 februari 2017 ? soalnya pada pengumuman...
Wa`alaikumsalam warahmatullahi wabarakatuh.
Selamat pagi Ibu Chendra Kusuma Amellia
Terima kasih atas kunjungannya ke website RSU Haji Surabaya.
Pelaksanaan Ujian Akademik Seleksi Penerimaan Pegawai BLUD Non PNS RSU Haji Surabaya hanya pada tanggal 06 Februari 2017 yang terbagi menjadi dua gelombang.
Pengumuman berikutnya juga akan ditampilkan di website RSU Haji Surabaya.
Demikian informasi singkat yang dapat Kami sampaikan, semoga bermanfaat.
Wassalamu`alaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Wahyu Widodo
Jumat, 03 Februari 2017 08:49
Aslmualaikum Saya mau tanya tentang lamaran saya kemarin gimna untuk lowongn prakarya kesehatan Untuk diterima atau tidak tanggal 3 Februari...gimna
Wa`alaikumsalam warahmatullahi wabarakatuh.
Selamat pagi Bapak Wahyu Widodo yang kami hormati.
Terima kasih atas kunjungan Bapak ke website RSU Haji Surabaya.
Untuk informasi terkait seleksi dan penerimaan pegawai BLUD Non PNS akan ditampilkan di website RSU Haji Surabaya.
Demikian informasi singkat yang dapat kami sampaikan, semoga bermanfaat.
Wassalamu`alaikum warahmatullahi wabarakatuh
Ayu
Kamis, 02 Februari 2017 12:05
Assalamualaikum Saya mau tanya Untuk pengobatan kanker payudara atau pengobatan kemoterapi di RSU haji sby, saya bisa menghubungi siapa ya? Terimakasi Wassalam
Wa`alaikumsalam warahmatullahi wabarakatuh
Selamat pagi Ibu Ayu yang Kami hormati.
Terima kasih Kami sampaikan atas kunjungan Ibu ke website RSU Haji Surabaya.
Kami sarankan Ibu melakukan kunjungan ke Poli Hemato Onkologi RSU Haji Surabaya yang buka setiap hari Senin-Jumat. Dr Een Hendarsih SpPD KHONK bersama tim akan memberikan pelayanan tersebut. Pendaftaran dibuka mulai 07.00-11.30, kecuali hari Jumat mulai pukul 07.00-09.30.
Demikian informasi singkat yang dapat kami sampaikan, semoga Kami bisa menjadi rumah sakit pilihan Keluarga Ibu Ayu.
Wassalamu`alaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Adita
Kamis, 02 Februari 2017 10:17
Biaya lepas kb iud berapa yah? Biaya papsmear jg brp?
Selamat pagi Ibu Adita yang Kami hormati.
Terima kasih atas kunjungan Ibu Adita ke website RSU Haji Surabaya.
Biaya pelayanan pelepasan IUD sebesar Rp 320.000,- sedangkan pelayanan Papsmear sekitar Rp 167.000.
Demikian informasi singkat yang dapat Kami sampaikan, semoga Kami bisa menjadi rumah sakit pilihan Keluarga ibu Adita.
naninda
Kamis, 02 Februari 2017 10:14
Maaf,ini untuk dr spesialis perio jadwal prakteknya hari apa aja ya?tolong dibales
Selamat pagi Ibu Naninda yang Kami hormati.
Terima kasih atas kunjungan Ibu ke website RSU Haji Surabaya.
Jadwal pelayanan Dokter Spesialis Periodontia setiap hari Senin-Jumat. Pendaftaran dibuka mulai pukul 07.00-11.30 kecuali hari Jumat dibuka mulai 07.00-09.30.
Demikian informasi singkat yang dapat Kami sampaikan, semoga Kami bisa menjadi rumah sakit pilihan keluarga Ibu Naninda.
Tri
Rabu, 01 Februari 2017 22:12
Saya mau bertanya, kebetulan seminggu yg lalu dpt rujukan ke dokter gigi, kemudian diminta utk foto gigi terlebih dahulu. Namun, rmh sakit yg saya rujuk allat radiologinya sedang mengalami kerusakan....
Selamat pagi Bapak/Ibu Tri yang Kami hormati.
Kami sampaikan terima kasih atas kunjungannya ke website RSU Haji Surabaya.
Alhamdulillah RSU Haji Surabaya telah memiliki alat Rontgen Panoramic Gigi. Biaya pelayanan tersebut sebesar Rp 73.000,-.
Bapak/Ibu Tri bisa langsung datang ke RSU Haji Surabaya dengan membawa surat pengantar pemeriksaan dari Dokter Gigi asal, kemudian melakukan pendaftaran ke Bagian Rekam Medik dengan tujuan Instalasi Radiologi.
Demikian informasi singkat yang dapat Kami sampaikan, semoga RSU Haji Surabaya bisa menjadi rumah sakit pilihan Keluarga Bapak/Ibu Tri.
Sisil
Rabu, 01 Februari 2017 12:49
Anak saya umur 2thn 5bulan tapi masih blm bisa berbicara .... Mengenai hal2 lain dia bisa ngikuti apa yg saya ajarkan,dan bermain dgn temannya Yg saya tanya biaya untuk konsultasi...
Selamat pagi Ibu Sisil yang Kami hormati.
Terima kasih atas kunjungan Ibu ke website RSU Haji Surabaya.
Biaya konsultasi pelayanan di poli Tumbuh Kembang Anak RSU Haji Surabaya sebesar Rp 50.000,-, sedangkan biaya pendaftaran sebesar Rp 15.000,-.
Pelayanan poli Tumbuh Kembang Anak dibuka setiap hari Selasa dan Kamis. Pendaftaran di buka mulai pukul 07.00-11.30.
Demikian informasi singkat yang dapat Kami sampaikan, semoga Allah Azza wa Jalla memudahkan langkah Ibu dalam ikhtiar mencari kesembuhan pada putra Ibu.
Elisabeth
Rabu, 01 Februari 2017 09:29
Saya mengantar ayah saya ke poli gigi. Kita menggunakan fasilitas BPJS. Sdh lama saya menunggu dan memang bnyk yang mengantri. Tapi saya melihat ada yg datang dan lgsg saja msk...
Selamat pagi Ibu Elizabeth yang Kami hormati.
Terima kasih atas kunjungannya ke website RSU Haji Surabaya.
Mohon maaf atas ketidaknyamanan yang Ibu rasakan. Pelayanan RSU Haji Surabaya tidak membedakan jenis atau golongan pasien. Yang menjadi perhatian Kami hanyalah dari segi emergency pasien, artinya apabila Kami menjumpai kondisi pasien yang emergency maka akan menjadi prioritas Kami untuk memberikan pelayanan terlebih dahulu.
Sistem pendaftaran di Instalasi Rawat Jalan bisa melalui dua cara :
- Mendaftar secara langsung di bagian pendaftaran Rekam Medik
- Mendaftar via SMS Gateaway.
Terkait saran Ibu untuk menampilkan antrian di poli Rawat Jalan secara jelas, akan Kami sampaikan kepada pihak yang terkait untuk ditindak lanjuti sehingga pelayanan bisa menjadi lebih baik.
Demikian informasi yang dapat Kami sampaikan, semoga perhatian dan saran Ibu bisa Kami realisasikan dalam waktu yang tidak terlalu lama, sehingga pelayanan Kami bisa menjadi lebih baik.